BIOGRAFI 60 ULAMA AHLUS SUNNAH Yang Paling Berpengaruh dan Paling Fenomenal dalam sejarah Islam

buku berjudul “Biografi 60 ulama ahlusunnah” ini menjadi begitu penting untuk dibaca dalam rangka menumbuhkan kecintaan kita kepada generasi yang Allah telah ridha terhadap mereka dan merekapun telah ridha kepada Allah

Status Stok: DS
Produk DropShip
Order/Info: [*Chat WA*]
Rp.180.000 ,-
Tidak Termasuk Ongkos Kirim (kecuali produk yg tertera free ongkir, lihat deskripsi!)

Deskripsi

Sebagaimana judulnya, Buku ini memuat biografi 60 ulama Ahlus Sunnah, yang bertabur berbagai hikmah luar biasa, mutiara yang mahal dan ibrah yang dalam bagi siapa saja yang mencari figur sejati dalam menegakkan Agama dan menjalani hidup.


Sisi perjalanan hidup seorang ulama yang biografinya penulis muat di dalam buku ini, mencakup: nama dan kunyah, nama bapak dan kakeknya, tempat kelahiran dan latar belakang keluarga. Kemudian permulaan menuntut ilmu, disiplin ilmu yang didalami dan dikuasainya, negeri-negeri yang pernah dikunjungi untuk mengambil ilmu dari para ulamanya, berikut berbagai kisah suka dan duka serta ujian berat dalam perjalanan mencari ilmu tersebut, bahkan juga jihadnya dalam menegakkan Agama ini. Hal lain, adalah siapa saja guru-gurunya, berapa banyak gurunya, lalu siapa saja ulama lain yang berguru kepadanya. Kemudian kitab apa saja yang berhasil disusunnya. Lalu tidak lupa, sanjungan para ulama ternama, yang dapat mempresentasikan sekian tinggi kadar kedudukan ulama bersangkutan dalam ilmu dan amal, juga ibadah dan akhlaknya, keteguhan hati dalam berpegang kepada kebenaran, kesabaran dalam menghadapi ujian, zuhud, bahkan kepahlawanan. Dan tidak lupa, tahun wafatnya, dengan segala peristiwanya serta kenangan baik para ulama terhadap ulama bersangkutan.


Sebagai contoh:


Dalam biografi Sa’id bin Jubair , disebutkan bahwa beliau disiksa oleh al-Hajjaj hingga tewas.

Imam asy-Syafi’i sempat berguru kepada Sufyan bin Uyainah, tetapi tidak lama kemudian, Sufyan yang berguru kepada asy-Syafi’i. Dan dari didikan Imam asy-Syafi’i, muncul seorang ulama besar yang digelari sebagai imam Ahlus Sunnah wal Jama’ah, yaitu Imam Ahmad bin Hanbal. Yang menarik, apa yang menjadikan Imam asy-Syafi’i begitu menonjol hingga menjadi guru dari gurunya sendiri?

Di antara peristiwa paling penting yang dicatat oleh para ulama dari perjalanan hidup Imam Ahmad bin Hanbal , adalah keteguhan beliau dalam menghadapi fitnah dan cobaan. Khalifah al-Ma’mun yang tertipu oleh doktrin mu’tazilah memaksa Imam ahmad untuk mengatakan bahwa al-Qur`an adalah makhluk. Dan tentu saja beliau menolak, karena ini adalah kesesatan yang nyata. Tetapi penolakan beliau dan keteguhan beliau dalam berpegang kepada kebenaran, menimbulkan ujian yang berat bagi beliau. Beliau disiksa, hingga pernah berkali-kali pingsan, bahkan berulang kali keluar masuk penjara; tetapi beliau tak bergeming, beliau tetap kokoh di atas al Haq, karena hebatnya keteguhan dan kesabaran yang Allah anugerahkan kepada beliau. Nah, kisah ujian dan fitnah yang beliau alami ini, tertuang secara panjang lebar di dalam buku ini.

Imam al-Bukhari: Tahukah Anda, bagaimana usaha dan jerih payahnya sehingga kitab Shahih al-Bukhari milik beliau dinobatkan oleh para ulama sebagai kitab paling shahih setelah al-Qur`an? Tahukah Anda bahwa al-Bukhari, sejak berumur sangat belia telah berhasil menjadi Ahli hadits yang diambil ilmunya oleh ulama-ulama besar?

Berikutnya, dengan didikan Imam al-Bukhari muncul murid beliau yang unggul, yaitu Imam Muslim, yang kitab Shahihnya juga kemudian dinobatkan oleh para ulama sebagai kitab paling shahih kedua setelah al-Qur`an dan setelah Shahih al-Bukhari.

Di abad ke 4 Hijriah muncul seorang ulama yang fenomenal di dataran Eropa, tepatnya di Andalusia, dialah Imam Ibnu Hazm al-Andalusi. Ulama ini dikenal sebagai seorang yang gigih berpegang kepada Sunnah Nabi Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam, akan tetapi sejumlah ulama mengkritik Imam Ibnu Hazm. Apa yang sebenarnya terjadi. Silahkan Anda hayati di sini.

Di akhir buku ini tercantum nama besar yang agung, al-Hafizh Ibnu Hajar al asqalani. Beliau inilah yang mendapatkan gelar sebagai al-Hafizh yang paling besar yang pernah lahir di muka bumi ini. Apa yang mengantarkan beliau muncul sebagai ahli hadits yang begitu fenomenal? Inilah buku yang akan mengungkapkannya kepada kita semua.

Apa yang kami sebutkan ini hanyalah serpihan-serpihan yang sedikit dari hamparan luas mutiara yang bisa Anda gali dalam buku ini.

Technical Data

Judul Asli Min A’lam as-Salaf
Judul Edisi Terjemah BIOGRAFI 60 ULAMA AHLUS SUNNAH Yang Paling Berpengaruh dan Paling Fenomenal dalam sejarah Islam
Penulis Syaikh Ahmad Farid

Produk Serupa